CATATAN.CO.ID, Sampit – Bupati Kotim Open Race Motoprix 2023 bawa berkah bagi perekonomian masyarakat Kotawaringin Timur terutama masyarakat Sampit.
Event tersebut mampu menggerakan perekonomian,dengan menyedot ribuan masyarakat dari dalam maupun luar kota.”Karena dalam kegiatan seperti ini hotel dan penginapan, rumah makan dan termasuk pedagang asongan juga laku. Artinya otomatis ekonomi bergerak,” kata Bupati Kotim Halikinnor, Minggu, 12 Februari 2023.
Menurut Halikinor, kegiatan tersebut juga menjadi ajang silaturahmi bagi pembalap dan sekaligus juga untuk meningkatkan perekonomian di Kotim terutama kota Sampit.Kegiatan Bupati Kotim Open Race Motorprix ini memberikan dampak positif bagi masyarakat Kotim terutama bagi masyarakat yang memiliki usaha.
Dengan terselenggaranya kegiatan tersebut mampu mengundang hadirnya masyarakat sehingga dapat memberikan keuntungan bagi pemilik usaha di Sampit.
Halikinnor berharap kegiatan Bupati Kotim Open Race Motorprix ini dapat diagendakan dan dilaksanakan secara rutin, sehingga bisa terus memberi dampak positif bagi masyarakat Kotim.
“Harapannya ke depan untuk kegiatan ini tetap akan kita agendakan. Kita akan rutin melaksanakan event tersebut,” ungkapnya. (C11)