Bupati Halikinnor Serahkan 35 Kendaraan Operasional untuk Tingkatkan Akses Layanan Kesehatan di Kotim

Bupati Kotim Halikinnor didampingi Pj Sekda dan Kadinkes saat berfoto bersama Kepala Puskemas atau Pustu di mobil operasional, Jumat, 20 September 2024
Bupati Kotim Halikinnor didampingi Pj Sekda dan Kadinkes saat berfoto bersama Kepala Puskemas atau Pustu di mobil operasional, Jumat, 20 September 2024

CATATAN.CO.ID, Sampit – Dalam upaya memperkuat layanan kesehatan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Bupati Halikinnor menyerahkan bantuan 35 kendaraan operasional, yang terdiri dari 20 unit sepeda motor dan 15 unit mobil, kepada Puskesmas yang tersebar di seluruh wilayah Kotim. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan akses dan efisiensi pelayanan kesehatan, terutama di daerah yang sulit dijangkau.

“Kita menyerahkan 20 unit motor dan 15 unit mobil operasional untuk mendukung pelayanan di Puskesmas yang ada di Kabupaten Kotim. Harapannya, kendaraan ini bisa membantu mempercepat respons layanan kesehatan kepada masyarakat,” ujar Bupati Halikinnor, Jumat (20/9).

Adapun, bantuan kendaraan operasional ini difokuskan untuk mendukung pelayanan kesehatan di kawasan terpencil yang sulit diakses. Halikinnor menekankan pentingnya kendaraan operasional dalam menunjang kegiatan kesehatan seperti kunjungan rumah, evakuasi pasien, dan pengiriman obat, sehingga masyarakat dapat merasakan pelayanan yang lebih cepat dan tepat waktu.

“Kami ingin semua layanan kesehatan bagi masyarakat dapat berjalan dengan baik dan efisien, terutama bagi masyarakat di daerah pedalaman yang sering kali kesulitan mendapatkan akses kesehatan dengan cepat,” tambahnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kotim, Umar Kaderi, menyampaikan bahwa bantuan kendaraan ini sangat diperlukan untuk memperluas jangkauan pelayanan kesehatan di Kotim. Dengan adanya kendaraan operasional, tenaga kesehatan dapat lebih mudah menjangkau warga, terutama di desa-desa yang jauh dari pusat pelayanan kesehatan.

“Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh pemerintah daerah. Kendaraan ini akan sangat menunjang mobilitas kami dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Harapannya, layanan kesehatan akan semakin cepat dan efektif,” jelas Umar.

Dengan bantuan ini, diharapkan layanan kesehatan di Kotim akan terus meningkat, sehingga masyarakat di seluruh penjuru kabupaten, termasuk di daerah terpencil, dapat merasakan manfaat langsung dari peningkatan infrastruktur kesehatan. (C8)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *