Begini Kronologi Kecelakaan Beruntun Tewaskan Satu Keluarga di Jemaras

Petugas dari Satlantas Polres Kotim saat melakukan olah tempat kejadian perkara di Jalan Tjilik Riwut Desa Jemaras, Senin, 12 Juni 2023.
Petugas dari Satlantas Polres Kotim saat melakukan olah tempat kejadian perkara di Jalan Tjilik Riwut Desa Jemaras, Senin, 12 Juni 2023.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Kecelakaan beruntun yang terjadi di Jalan Cilik Riwut Kilometer 40, Desa Jemaras Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur, menewaskan 3 anggota keluarga seorang anggota TNI.

Kasat Lantas Polres Kotim AKP Azmi Halim Permana menjelaskan kecelakaan tragis yang melibatkan tiga kendaraan tersebut terjadi pada 14.30 WIB.

“Dalam peristiwa kecelakaan tersebut terjadi antara tiga kendaraan, dua truk dan satu unit mobil pribadi,” kata Azmi, Selasa, 13 Juni 2023.

Tiga kendaraan tersebut yakni, truk dump berwarna kuning bernomor polisi KH 8080 FE yang dikemudikan oleh Agus Irawanto (29) dan truk tangki CPO warna kuning dengan nomor polisi KH 9312 FD dikemudikan Sugeng Masduqi (46). Serta, untuk satu unit mobil minibus warna hitam bernomor polisi KH 1130 RC dikemudikan oleh Sufendi (42).

Peristiwa tragis tersebut berawal saat mobil dump truk warna kuning melaju di Jalan Tjilik Riwut dari arah Palangka Raya menuju arah Sampit. Setibanya di lokasi kejadian ada sebuah mobil yang ingin belok kanan masuk SPBU Desa Jemaras. Melihat mobil tersebut kemudian pengemudi truk dump berusaha menghindar dengan membanting setir ke kanan.

Namun pada saat bersamaan datang dari arah berlawanan mobil yang dikemudikan oleh anggota TNI bernama Sufendi, yang mengakibatkan bagian depan sebelah kanan truk dump membentur bagian pintu belakang samping sebelah kanan mobil. Hingga menyebabkan ban belakang sebelah kanan mobil tersebut pecah.

Akibat dari benturan tersebut mibil minibus oleng atau hilang kendali hingga masuk ke jalur berlawanan dan menabrak bagian depan sebelah kiri truk tangki. Kemudian mobil minibus terseret dan terdorong ke bahu jalan sebelah kiri arah Palangka Raya menuju Sampit.

“Dalam peristiwa nahas tersebut 7 orang penumpang mobil minibus yang dikemudikan Sufendi menjadi korban, dan 3 korban meninggal dunia, 4 orang lainnya mengalami luka-luka, dan untuk pengemudi truk dalam kondisi baik,” ungkapnya.

Tiga korban meninggal tersebut bernama Kin Aksi (2) yang masih balita dan Moch Tohir (58) serta Siti Kumah (39). Sementara itu untuk korban luka-luka bernama Musroning (46) seorang anak laki-laki bernama Andrian Firman (9) dan anak perempuan bernama Ananda Nurul (8) serta Sufendi (42) sendiri yang merupakan pengemudi mobil minibus tersebut.

Sementara itu kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan yakni satu unit truk dump warna kuning mengalami kerusakan di bagian depan sebelah kanan dan ban depan sebelah kanan dan untuk satu unit truk tangki mitsubishi warna kuning mengalami rusak di bagian depan sebelah kiri. Sementara itu minibus warna hitam mengalami rusak di bagian depan sebelah kiri dan samping belakang sebelah kanan.(C11)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *