Barut, Palangka Raya dan Kotim 1 Rebutkan Medali Emas Free Fire

Hasil perolehan pertandingan Free Fire, Kotim duduki peringkat kedua.
Hasil perolehan pertandingan Free Fire, Kotim duduki peringkat kedua.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Sebanyak tujuh tim dari enam Kabupaten mengikuti pertandingan Pekan Olahraga Provinsi XII Kalimantan Tengah dengan nomor pertandingan Free Fire.

“Karena Kabupaten Kotawaringin Timur menjadi tuan rumah, jadi tuan rumah mengirim 2 tim,” ujar Koordinator Pelaksana, Anggriawan, Selasa, 2 Agustus 2023.

Lanjutnya, untuk nomor pertandingan Free Fire dilakukan selama satu hari.

“Karenanya tim yang mengikuti nomor pertandingan ini, jadi kita langsung final, tanpa sistem gugur,” ucapnya.

Anggri mengatakan, pada pertandingan ini masing-masing tim saling kejar-kejaran tim.

“Yang saling kejar-kejar itu Palangka Raya, Kotim 1 dan Barito Utara, pada match ke tiga poin antarketiganya ini bedanya sangat tipis,” katanya.

Dirinya menjalankan, untuk poin sendiri itu dihitung dari place dan kill.

“Pada match ke 6 Barut menduduki peringkat pertama dengan perolehan poin 120, juara ke dua Kotim 1 dengan peroleh 89 poin dan juara 3 Palangkaraya mendapatkan poin 89,” tutupnya.

Perlu diketahui untuk juara 3 atau medali perunggu dibuat menjadi perunggu bersama. Artinya Palangka Raya dan Barsel mendapatkan juara perunggu bersama. (C8)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *