CATATAN.CO.ID, Kuala Kurun – DPRD Gunung Mas menyambut baik pelaksanaan pelatihan kewirausahaan yang diselenggarakan Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora).
“Kami mengapresiasi kegiatan pelatihan kewirausahaan ini. Ini merupakan langkah nyata pemerintah daerah dalam mendorong lahirnya pengusaha-pengusaha muda di Kabupaten Gunung Mas,” ujar Ketua Komisi II DPRD Gunung Mas, Herbert Y Asin, Kamis, 19 Juni 2025.
Menurutnya pelatihan semacam ini penting agar generasi muda tidak hanya berorientasi mencari pekerjaan, namun juga mampu menciptakan lapangan kerja bagi orang lain.
“Melihat kondisi ekonomi Indonesia yang terus bertumbuh, dibutuhkan kolaborasi dari berbagai pihak, termasuk para pelaku usaha, untuk memperkuat perekonomian daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” lanjutnya.
Herbert berharap kegiatan pelatihan kewirausahaan tidak berhenti sampai di sini, namun dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan oleh berbagai instansi di daerah.
“Kami berharap pelatihan seperti ini bisa terus digelar, tidak hanya oleh Disdikpora, tapi juga oleh instansi lain seperti Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), dan sebagainya guna menciptakan lapangan kerja baru,” katanya.
Selain pelatihan, menurutnya penting juga diberikan motivasi dan pembinaan kepada generasi muda agar mereka terus mengembangkan kompetensi diri, sehingga mampu menjadi pelaku usaha yang mandiri dan kreatif. (C-A)