CATATAN.CO.ID, Sampit – Berbagai aksi para siswa-siswi SMPN 3 Sampit turut memeriahkan Puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) sekolah itu yang ke-44. Puncak perayaan HUT tersebut digelar di halaman sekolah itu, Baamang, Sampit, Sabtu, 4 Maret 2023.
Di depan para tamu undangan, siswa-siswi tampak berani menampilkan kebolehannya pada acara tersebut. Mulai dari pertunjukan drum band, seni tari tradisional, regu baris-berbaris (LKBB), seni bela diri karate dan pencak silat.
Kepala SMPN 3 Sampit, Siti Khadijah mengatakan, berlangsungnya rangkaian acara dan puncak acara HUT ke-44 sekolah tersebut tak lepas dari kontribusi seluruh warga sekolah, komite, dan orang tua murid.
“Dan, alhamdulillah pada hari ini merupakan puncak kegiatan acara. Dan, partisipasi orang tua dan alumni ini luar biasa, komite SMPN 3 Sampit yang berkontribusi untuk kemajuan SMPN 3 Sampit, apalagi di usia yang ke-44,” katanya.
Ia pun berharap, dengan bertambahnya usia sekolahnya itu. Ke depannya, SMPN 3 Sampit menjadi lebih maju lagi. Melalui, berbagai karya dan kreativitas yang lebih banyak lagi.
“Untuk membentuk anak-anak kita, anak-anak berkarakter, Profil Pelajar Pancasila,” tambah Siti.
Sambungnya, tak hanya kepada para alumni dan komite sekolah. Turut disampaikannya, ucapan terima kasih kepada kalangan dunia usaha yang juga telah berkontribusi pada penyelenggaraan acara HUT SMPN 3 Sampit.
“Ternyata dunia usaha donatur juga yang ada di sekitar SMPN 3 Sampit ini berkontribusi. Ada Pertamina, bandara, PDAM, kemudian pengusaha Pasar Al-Kamal yang berkontribusi. Terima kasih semuanya,” tutur Siti.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur yang baru saja menjabat, Muhammad Irfansyah juga menghadiri acara puncak peringatan HUT SMPN 3 Sampit tersebut.
“Saya atas nama Pemerintah Daerah sebagai Plt Kepala Dinas Pendidikan mengapresiasi Hari Ulang Tahun SMPN 3 Sampit yang ke-44 ini,” ujarnya. (C10)