Toko Baju dan Tempat Tinggal Warga di Jalan Samekto Sampit Hangus Terbakar

Kontrakan dua pintu berisi toko baju dan tempat tinggal hangus terbakar di Jalan Samekto, Kamis, 16 Mei 2024
Kontrakan dua pintu berisi toko baju dan tempat tinggal hangus terbakar di Jalan Samekto, Kamis, 16 Mei 2024

CATATAN.CO.ID, Sampit -Kontrakan dua pintu yang digunakan sebagai toko baju dan rumah tinggal di kawasan Bundaran Samekto, Jalan Tjilik Riwut Kilometer 4, Baamang, Sampit, Kamis 16 Mei 2024.

“Kebakaran menghanguskan sebuah bangunan kontrakan dua pintu. Pemiliknya atas nama Mas Agus (50) dan jumlah penghuninya 6 orang,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Wim Reinhard Kaluwa Benung.

Dia pun membeberkan identitas pengontrak. Kontrakan yang digunakan untuk berjualan baju disewa Noor Aida dan dihuni 1 orang.

“Sedangkan kontrakan lainnya disewa atas nama Suyatmi. Penghuninya ada 2 orang dewasa dan 3 orang anak sekolah,” sebut Wim.

Lanjutnya, luas bangunan yang terbakar kurang lebih 120 meter persegi dengan ukuran panjang 12 meter x lebar 10 meter.

Disdamkarmat Kotim menerima informasi mengenai terjadinya kebakaran itu sekitar pukul 09.27 WIB.

Setibanya di TKP personel segera melakukan pemadaman pada objek yang terbakar. Api dinyatakan padam sampai dengan pukul sekitar 09.55 WIB.

“Sementara ini, penyebab kebakaran masih belum diketahui,” pungkas Wim. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *