Anggota DPRD Katingan: Pembangunan SD Talingke Mendesak

Anggota DPRD Katingan Budy Hermanto.
Anggota DPRD Katingan Budy Hermanto.

CATATAN.CO.ID, Kasongan – Anggota DPRD Katingan,  Budy Hermanto mengatakan pemerintah kabupaten melalui dinas terkait akhirnya membangunkan gedung sekolah dasar (SD)  di Desa Talingke Kecamatan Tasik Payawan.

“Pembangunan gedung SD di Desa Talingke itu sifatnya sangat mendesak, ” kata Budy Hermanto,  Kamis, 9 November 2023.

Menurut Budy Hermanto,  sejauh ini hanya ada satu banguxnan SDN di Desa Talingke itu.

Namun sejak tiga tahun belakangan areal bangunan SDN tersebut mulai dimakan abrasi Sungai Katingan.

Akibatnya bangunan SDN tersebut terancam roboh karena abrasi. Sebenarnya warga setempat sudah seringkali mengusulkan agar pemerintah membantu membangunkan gedung SDN yang baru yang lokasinya agak jauh dari bantaran Sungai Katingan untuk menghindari abrasi.

Namun usulan warga tersebut saat itu belum terakomodir,  dan baru tahun ini diagendakan untuk dibangunkan.

“Atas nama pribadi dan anggota dewan saya mengucapkan terima kasih dengan pembangunan gedung SDN Desa Talingke yang saat ini dalam proses pengerjaan,” kata Budy Hermanto.(C6).

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *