Lokasi Lomba MTQ Sempat Diterjang Angin Kencang, Kecamatan Parenggean Segera Bertindak 

Kondisi panggung MTQ setelah doterpa angin kencang telah dirapikan oleh panitia dan masyarakat sekitar, Selasa, 31 Oktober 2023.
Kondisi panggung MTQ setelah doterpa angin kencang telah dirapikan oleh panitia dan masyarakat sekitar, Selasa, 31 Oktober 2023.

CATATAN.CO.ID, Sampit– Lokasi lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an ke-54 dan Seni Qasidah di Kecamatan Parenggean Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diterjang angin ribut dan hujan deras.

“Iya sore tadi hujan dan angin kencang , tetapi semua sudah aman kembali,” ujar Camat Parenggean Siyono, Selasa, 31 Oktober 2023.

Lanjutnya, untuk panggung utama atau panggung lomba aman dan sudah dirapikan kembali, yang roboh tersebut hanya tenda-tenda saja dan sudah kembali seperti sedia kala.

“Untuk lokasi sudah kami rapikan kembali, kita bersama-sama baik itu panitia maupun masyarakat untuk membenahinya,” ucapnya.

Siyono berharap, pada malam penutupan besok tidak terjadi hujan, sehingga acara penutupan bisa bejalan dengan lancar.

“Kita bersama-sama berdoa saja, semoga malam penutupan besok tidak ada kendala apapun, dan kami sebagai tuan rumah peyelenggara meminta maaf apabila ada kekurangan,” tutupnya. (C8)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *