Pemkab Kotim Jangan Hanya Copy-Paste Program Setiap Tahunnya

Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kotim, H Abdul Kadir
Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kotim, H Abdul Kadir

CATATAN.CO.ID, Sampit – Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur mengingatkan Pemerintah Kabupaten Kotim jangan hanya copy-paste program setiap tahunnya.

“Program tidak hanya copy-paste dari tahun sebelumnya. Sehingga terkesan hanya seremonialistik dan hanya bagi-bagi anggaran,” kata Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kotim, Abdul Kadir, Rabu, 12 Juli 2023.

Menurutnya, pogram harus terukur dengan basis data yang akurat dan adanya inovasi dan terobosan program dalam mencari solusi
pembangunan di setiap tahunnya.

Karenanya, Fraksi Golkar mengingatkan kembali bahwa perlunya pengkajian dan perencanaan yang bekelantutan serta tuntas di setiap SOPD.

“Fraksi Golkar berharap mulai inovasi, terobosan, basis data, pemetaan masalah dalam perencanaan hingga eksekusi program dapat betul-betul optimal dalam mengukur keberhasilan pembangunan,” tutur Abdul Kadir.

Pasalnya, Fraksi Golkar juga mempertanyakan persentase realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kotim 2022 menjadi lebih kecil daripada 2021.

“Fraksi Golkar meminta penjelasan lebih lanjut terkait dengan realisasi anggaran 2022, terutama tentang realisasi PAD, hanya mencapai 53,46 persen. Ini menunjukkan penurunan kinerja kalau kita bandingkan yang terjadi pada 2021,” ucap Abdul Kadir.

Secara rinci, realisasi PAD Kotim di 2022 hanya mencapai Rp.303 Milyar dari rencana Rp. 566 Milyar sekian.

Sementara pada 2021, pencapaian PAD sebesar 66,29% dengan jumlah angka capaian Rp. 327 Milyar dari target hanya Rp. 493 Milyar yang lebih kecil.

“Sedangkan realisasi 2022 Jumlah realisasi lebih kecil dan target pendapatan lebih lebih besar,” imbuhnya.

Padahal, secara eksternal harusnya kondisi ekonomi semakin baik, karena badai Covid 19 telah berakhir, telah terjadi pelonggaran besar dan situasi sosial ekonomi sudah mendekati pada kondisi normal. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *