Peringatan HANI, Sekda Pulang Pisau: Narkoba Musuh Nyata

Foto Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) yang diselenggarakan di aula Bappedalitbang Pulang Pisau, Selasa, 27 Juni 2023.
Foto Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) yang diselenggarakan di aula Bappedalitbang Pulang Pisau, Selasa, 27 Juni 2023.

CATATAN.CO.ID, Pulang Pisau – Badan Narkotika Kabupaten (BNK) berkerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menggelar Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) yang diselenggarakan di aula Bappedalitbang, Selasa, 27 Juni 2023.

Kegiatan dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pulang Pisau Tony Harisinta mewakili Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang.

Turut hadir, Ketua BNK Pulang Pisau Dr Priyambudi SH MH beserta jajarannya, Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, Ketua PA Arif Wiryawan, Perwakilan Dandim 1011/KLK, Perwakilan PN Pulang Pisau, Kepala OPD dan Camat se-Kabupaten Pulang Pisau serta undangan lainnya.

Sekda membacakan sambutan Bupati menyampaikan, narkoba saat ini menjadi musuh yang nyata bagi semua orang. Maka dari itu, kata Sekda, harus menyatakan perang melawan narkoba, salah satu pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Kabupaten Pulang Pisau.

“Saya berharap kepada kita semua untuk berpartisipasi dalam memerangi penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba,” tegas Sekda.

Hal tersebut kata Sekda, dikarenakan Pulang Pisau merupakan daerah perlintasan antara Palangka Raya dan Banjarmasin yang berpotensi terhadap perdagangan gelap narkoba.

Kabupaten Pulang Pisau yang merupakan daerah perlintasan tidak menutup kemungkinan berpotensi sebagai tempat perdagangan gelap narkoba. Untuk mengantisipasi hal tersebut, kata Sekda, marilah kita semua berperan aktif dalam pemberantasan peredaran gelap narkoba.

“Saya berharap melalui perwakilan delapan kecamatan, desa dari delapan kecamatan di Kabupaten Pulang Pisau yang hadir dapat mengobarkan semangat juang agar masyarakat sadar akan bahaya penyalahgunaan narkoba,” tegasnya.

Sekda menyampaikan, bahwa komitmen bersinar akan diteruskan dan digelorakan ke seluruh desa yang ada di Kabupaten Pulang Pisau.

Maka dari itu dia berharap pemerintah desa dapat bekerja lebih efektif dalam memerangi narkoba dengan kearifan lokal yang ada dan untuk mendukung pembangunan yang berkelanjutan mesti dimulai dari kawasan tingkat desa, mari wujudkan dalam kerja nyata memerangi narkoba.

“Saya percaya dengan kebersamaan dan peran aktif semua komponen, masyarakat maka Kabupaten Pulang Pisau yang bersih dari narkoba akan dapat terwujud,” pungkasnya. (C16)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *