Begini Cara Berbagi Peserta Didik Sespimmen 63 Pokjar 9 di Kota Cimahi

Peserta Didik Sespimmen 63 Pokjar 9 di Kota Cimahi bersiap akan melaksanakan bakti sosial.
Peserta Didik Sespimmen 63 Pokjar 9 di Kota Cimahi bersiap akan melaksanakan bakti sosial.

CATATAN.CO.ID, Cimahi – Kepolisian Resor Cimahi melaksanakan rangkaian bakti sosial. Di antaranya bertajuk Masyarakat Sadar Wisata (Masdarwis) dan Local Hero bagi Bhabibkamtibmas yang berdedikasi tinggi kepada masyarakat.

Kegiatan tersebut dalam rangka Kuliah Kerja p (KKP) Peserta Didik Sespimmen 63 pokjar 9. Kegiatan ini dilaksanakan peserta didik selain pendalaman wawancara dengan pihak internal polres cimahi dan pihak eksternal.

Adapun kegiatan Masdarwis dilaksanakan di lokasi wisata Tangkuban Perahu, Kabupaten Bandung Barat, Rabu 21 Juni 2023.

Sementara branding local hero dilakukan di Desa Cijenuk, Kecamatan Sindang Kerta , Kabupaten Bandung barat. Kemudian kegiatan baksos di wilayah hukum Polsek Cimahi Selatan.

KKP ini dihadiri oleh Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono, SIK, diwakili Wakapolres Kompol Bima Gunawan SIK, turut hadir, Perwira Pendamping Kegiatan KKP, Kombespol Arief Kurniawan SIK, Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Harianto, Sekretaris Lurah Melong Ateng, Anggota Koramil 0908/Cimahi tengah dan perwakilan warga setempat.

“Ada 11 peserta didik Sespimmen Dikreg ke 63 Pokjar 9 tahun 2023 melaksanakan KKP (Kuliah Kerja Profesi) di Mapolres Cimahi. Giat ini dalam rangka Kuliah Kerja Profesi tahap pertama Sespimmen Polri Angkatan 63 Pokjar 9 di wilayah hukum Polres Cimahi” tutur Wakapolress Cimahi Kompol Bima.

Pada kesempatan itu juga dilakukan pemberian paket makanan sembako kepada 100 orang anak yang mengalami stunting yang ada diwilayah Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, oleh Serdik Sespimmen Angkatan 63 Pokjar 9.

“Kami bersyukur dapat berbagi antar sesama dan semoga apa yang kita laksanakan ini bermanfaat, tutur Serdik Sespimmen Dikreg 63, Ahmad Budi Martono yang diamini serdik lainnya, Widharma Jaya Sentosa, Devi sujana, serta Susilo. (C-A)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *