79 Pegawai Disdik Kotim Jalani Tes Urin Bebas Narkoba, Ini Kata Kadisdik

79 Pegawai Disdik Kotim menjalani tes urin bebas narkoba, Senin 27 November 2023.
79 Pegawai Disdik Kotim menjalani tes urin bebas narkoba, Senin 27 November 2023.

CATATAN.CO.ID, Sampit – Sebanyak 79 pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Disdik Kotim) menjalani tes urin bebas narkoba, Senin 27 November 2023.

“Baik pegawai ASN maupun tenaga kontrak menjalani tes urin yang diadakan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Kotim dan Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kotim di kantor Disdik Kotim,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdik Kotim, M. Irfansyah.

Namun, dari 79 pegawai tersebut, masih ada sebanyak 7 orang yang belum dites. Karena saat tes berlangsung, mereka sedang melakukan dinas luar.

“Tapi kami sudah menginstruksikan mereka agar langsung datang ke Labkesda setelah pulang dari dinas luar untuk tes urin susulan,” sebut Irfansyah.

Lanjutnya, tes urin tersebut dilakukan secara dadakan. Ada tiga parameter yang dites, yakni standar pemeriksaan bebas narkoba.

“Harapannya dengan adanya pencegahan ini seluruh pegawai Disdik bebas narkoba. Tidak ada penggunaan narkoba di lingkungan Disdik Kotim. Dan tidak ada pemakai maupun pengedar di Disdik,” ucap Irfansyah.

Dirinya yakin bahwa para pegawai di lingkungan Disdik Kotim  mengerti dengan konsekuensi hukum dan dampak negatif pemakaian narkoba.

Irfansyah menyampaikan, Disdik Kotim sangat mendukung program penyuluhan anti-narkoba dan tes bebas narkoba kepada seluruh pegawai di setiap OPD termasuk di Dinas Pendidikan. (C10)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *