Kotim Sebagai Tujuan Wisata Harus Didukung Infrastruktur Jalan

ILUSTRASI - Destinasi wisata pantai

CATATAN.CO.ID, Sampit – Sekretaris Fraksi Gerindra DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Juliansyah menyebutkan rencana pemerintah untuk menjadikan Kotim sebagai tujuan wisata harus didukung dengan infrastruktur jalan

Untuk saat ini kata dia untuk ketempat wisata itu masih berat terlebih itu untuk wisata alam dan wisata budaya karena akses infrastruktur jalan menuju lokasi destinasi wisata di Kotim banyak yang sulit dilalui oleh wisatawan.

Bahkan kata dia tidak jarang para wisatawan dari luar daerah mengurungkan niatnya, memilih kembali karena melihat jalan dan akses yang tidak mendukung.

“Banyak potensi pariwisata di wilayah utara, salah satunya yang sudah banyak dikenal yakni Betang Tumbang Gagu yang terletak di Desa Tumbang Gagu Kecamatan Antang Kalang, namun medan untuk sampai ke sana sangat sulit,” katanya, Selasa, 1 Maret 2022.

Rumah khas Suku Dayak ini kata dia dibangun pada tahun 1870 silam, dengan konstruksi rumah panggung yang semuanya menggunakan kayu ulin.

Objek wisata budaya ini sudah banyak dikunjungi wisatawan, bahkan wisatawan asing. Namun, sebagian besar wisatawan datang melalui kabupaten tetangga yakni Katingan, karena akses jalannya lebih mudah.

“Sekarang jalan darat sudah tembus ke Tumbang Gagu. Kami minta ini menjadi perhatian serius pemerintah kabupaten agar terus ditingkatkan, sehingga banyak wisatawan datang ke Kotim untuk ke objek wisata ini. Dampaknya tentu akan positif bagi daerah dan masyarakat,” ucap Juliansyah.

Juliansyah juga meminta perusahaan besar swasta (PBS) yang beroperasi di wilayah utara, membantu perbaikan jalan dan jembatan agar akses masyarakat semakin lancar.

Menurutnya, masyarakat pasti akan terus mendukung kemajuan perusahaan jika perusahaan memberikan kontribusi, dan manfaat yang nyata bagi masyarakat dan daerah. (C4)

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang KamiRedaksi | Pedoman Media SiberDisclaimer

© Copyright catatan.co.id. Designed and Developed by catatan.co.id