Irawati Menyerahkan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Samuda

Wabup Kotim, Irawati memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Samuda, Kamis 1 Februari 2024
Wabup Kotim, Irawati memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Samuda, Kamis 1 Februari 2024

CATATAN.CO.ID, Sampit – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Irawati memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Veteran, Desa Basirih Hulu, Samuda, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Kamis 1 Februari 2024.

“Ini sedikit bantuan dari kami semoga dapat bermanfaat. Kami turut prihatin atas kejadian ini,” kata Irawati kepada para korban kebakaran.

Bantuan-bantuan yang diberikan berupa sembako dan keperluan rumah tangga lainnya yang mendesak bagi para korban.

“Inalillahi wa innailaihi rajiun, musibah tidak kita kehendaki, tapi musibah datang tidak bisa kita menghindari dan kapan waktunya datang tidak ada yang tahu,” ucapnya di sela-sela mendatangi salah seorang korban kebakaran.

Tampak, reruntuhan rumah di lokasi tersebut telah menjadi arang sisa kebakaran. Alhasil, para korban hanya bisa menatap sisa-sisa rumahnya.

“Saya berharap mudah-mudahan keluarga kita yang terkena musibah ini ikhlas dan tabah. Setiap musibah insya Allah akan ada hikmahnya,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, kebakaran terjadi di pemukiman padat penduduk dan menghanguskan tiga bangunan milik M Yamin, H Hayatan dan H Ishak, Rabu malam, 31 Januari 2024.

Saat ini para korban terpaksa harus menumpang di rumah kerabat yang tidak jauh dari lokasi kejadian.

“Semoga keluarga kita di Basirih Hulu yang mendapat musibah kebakaran diberikan kesabaran, keikhlasan dan ketabahan. Mari kita ambil hikmahnya, mudah-mudahan digantikan Allah SWT dengan yang lebih baik lagi amin ya rabbal alamin,” demikian Irawati (C10) 

 

hut kotim 72 catatan.co.id

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *