Buaya Muncul di Pantai Sungai Bakau, BKSDA Ingatkan Wisatawan Waspada

Kemunculan buaya di Pantai Sungai Bakau, Seruyan.

HbuayaCATATAN.CO.ID Sampit – Seekor buaya muara muncul dan naik ke Pantai Sungai Bakau, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Seruyan, Kamis, 27 Januari 2022 lalu. Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) mengingatkan masyarakat untuk waspada saat berada di tempat wisata itu.

“Lokasinya memang agak jauh dari permukiman, tapi karena ini objek wisata diharapkan masyarakat hati-hati. Terutama bagi pengunjung yang tidak tahu,” kata Komandan BKSDA Pos Jaga Sampit, Muriansyah, Minggu, 30 Januari 2022.

BKSDA pun telah melalukan observasi kemunculan buaya di Pantai Sungai Bakau dan menanyakan langsung ke kepala desa setempat. Hasilnya, memang benar kebenaran kemunculan buaya itu yang didokumentasikan warga, pada Kamis, 27 Januari 2022 lalu. Diketahui buaya baru pertama kali ini muncul di pantai wisata itu. Sebelumnya hanya ada di Sungai Bakau. Warga terutama di pengunjung pantai diminta waspada.

BKSDA meminta pihak Desa Sungai Bakau, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kabupaten Seruyan, untuk memasang papan peringatan berupa spanduk di Pantai Sungai Bakau. Hal ini penting agar pengunjung pantai waspada terhadap keberadaan buaya.

“Kami meminta pihak desa untuk memasang spanduk peringatan atau imbauan waspada keberadaan buaya di sekitar lokasi kemunculan agar pengunjung tahu dan menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Muriansyah.

Pihak BKSDA juga telah memberikan pengarahan kepada kepala desa setempat terkait perilaku predator air tersebut.

“Kami terus memonitor perkembangan informasi. Serta berkomunikasi dengan pihak desa agar dapat menyiapkan tindakan jika sewaktu-waktu buaya itu kembali muncul,” katanya. (C1)

 

Ucapan Selamat Lebaran Catatan 2024

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tentang KamiRedaksi | Pedoman Media SiberDisclaimer

© Copyright catatan.co.id. Designed and Developed by catatan.co.id