CATATAN.CO.ID, Sampit – Kurang lebih 84 hari menuju Pemilu 2024, Fraksi Golongan Karya (Golkar) DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyampaikan pesan berikut ini.
“Fraksi Golkar mengucapkan, Selamat Datang Pemilu Raya 2024. Mari kita sambut dengan penuh suka cita dengan sejuta harapan membawa dampak perubahan, kemajuan dan mempersatukan kita semua demi kesejahteraan rakyat,” kata Anggota Fraksi Golkar DPRD Kotim, Mariani, Rabu 24 November 2023.
Lanjutnya, esensi pemilu adalah konsolidasi rakyat untuk memilih wakil-wakil dan pemimpin pada setiap tingkatan dengan di dahului dengan penilaian atas ide, gagasan dan rekam jejak para kontestan.
Sehingga rakyat akan secara obyektif memilih pemimpin yang betul-betul membawa harapan pada kehidupan mereka yang lebih baik.
“Kita yang hadir disini punya tanggung jawab moral untuk menghadirkan Pemilu yang tidak hanya sebagai seremonial lima tahunan,” tegasnya.
Akan tetapi, menjadikan Pemilu yang betul-betul dihadirkan sebagai rembuk atau konsolidasi penuh semua komponen guna mengahdirkan gagasan, program dan wakil-wakil rakyat serta pemimpin yang dapat mengemban amanat penderitaan rakyat khususnya di Kotim.
“Sekali lagi, Fraksi Golkar mengucapkan Selamat berjuang, selamat berkontestasi untuk mewujudkan semua harapan rakyat yang lebih baik kedepannya khususnya di Kotim yang kita cintai ini,” pungkas Mariani. (C10)